Selasa, 22 Oktober 2013

aku dan hijab ku

Ngomong- ngomong masalah hijab, aku berhijab sudah dari  kelas 5 MI (setara SD) ampek sekarang dan kebayang kan gaya berhijab jaman dulu gimana?? Yups, dulu hijab dianggap cupu karna memang style nya tak sekeren sekarang. Tapi, setelah hijab sudah mulai punya pamor sekarang sudah mulai merambah menjadi fashion.
Aku bukan tipe cewek yang terlalu mempoles hijab ku menjadi secantik mungkin cuma hanya memakai senyaman mungkin karna ketika apa yang kita pakai tidak nyaman sekeren apapun itu akan jadi bumerang bagi kita.
 Tapi ketika aku mulai memasuki dunia baru ku, yups aku masih terhitung MABA (eits, Mahasiswa Baru lo!!) di sebuah universitas swasta di Malang. Ketika itu aku mulai sedikit ingin memepercantik hijab ku karna sudah mulai merasa bosan dengan style yang ku pakai selama ini, tak ada salahnya aku mencoba hal baru.
Berawal dari sering liat tutorial hijab aku mulai lah mempoles hijab ku, emh semenjak itu aku jadi narsis awalnya sih hanya untuk dokumentasi model hijab aja eh.. malah keterusan narsisnya  dan sedikit demi sedikit aku sudah mulai beradaptasi dengan style hijab baruku.
Tapi, stlyle hijab yang aku pakai cukup simple seperti ini contoh nya..!!.

Emh , ketika para desainer berjibu-jibun pada design hijab akibatnya dalah setiap beberapa bulan pasti model hijab terbaru sudah keluar atau munkin bahan-bahan baru dengan model lama. Tapi, aku tak pernah mengikuti itu secara terus menerus karna apa?? Inti dari berhijab adalah menutup aurat nah, menutup aurat gak harus dengan hijab dengan model terbaru kuk.  Seperti foto diatas tadi itu adalah hijab jadul banget soalnya itu punya ibu ku. Tapi, tetep kelihatan keren bukan??
Emh,  aku tak pernah membeli hijab yang mahal atau bahkan pin yang mahal juga. Aku hanya menggunakan hijab yag sudah ada di almari mengambil beberapa jarum pentul sedikit membentuknya  dan SELESAI! 


Inilah hijub “gaya tanpa biaya” ala uci aniet ^__^ semoga terinspirasi .

 berhijab sangat menyenangkan bukan??



 tulisan ini diikut sertakan dalam lomba blog “Give Away Idul Adha dari Hijaiya” semoga aku bisa menang .


12 komentar:

Anonim mengatakan...

berarti kakak sudah terbiasa berhijab dong. Pertahankan untuk terus memakai hijab ya kak.

Btw foto kakak yang pertama dengan hijab serasi banget lho.

Unknown mengatakan...

emh, yach bisa dibilang gitu.. gerah itu udah jadi teman ku setiap hari pi karna dah terbiasa jadi gak terasa :D

terimakasih atas kunjungannya :D

Arif Abdurahman mengatakan...

Perempuan emang lebih indah dengan memakai hijab. Semakin sederhana hijabnya, makin cantik auranya. Contohnya ya kaya admin blog ini. Tsahh~

Astagfirullah. Menjurus ke gombal ini mah, harus dihentikan. Salam kenal sist.

yandhi ramadhana mengatakan...

Ci itu paragrafnya ko maju mundur, di sengajain apa lupa di edit?
ada yang jadi GA hunter neh kayaknya

Giat Anshorrahman mengatakan...

wah seorang wanita lebih cantik memakai Hijab

Unknown mengatakan...

terim kasih atas semua kunjungannya.... :D

eh.. kak Yandhi itu maju mundur soale aku dah pusing kejar DL ahaha... GA hunter??? yayayyaya..

Ria Rochma mengatakan...

cantik-cantik model hijabnya :)

Unknown mengatakan...

thank you... atas pujian dan kunjungan nya :D

Anonim mengatakan...

Pertahankan hijabnya. Kalau bisa sih sekalian hijab syar'i. :)

Unknown mengatakan...

terima kash... :)

Unknown mengatakan...

cantiknya :) udah mampir nih mbak owner bangrians.com

Anonim mengatakan...

Cantiknya gak bisa nyantai aja ya? :))

Posting Komentar